Archipelago International perusahaan manajemen hotel terkemuka di Indonesia kali ini membuat debut perdananya di pulau yang sedang berkembang Lombok dengan dibukanya favehotel Langko Mataram – Lombok yang memberikan alternatif untuk liburan dan bisnis bagi para wisatawan yang mencari hotel moderen dengan harga terjangkau, nyaman dan dikelola secara profesional.
Dengan Mataram sebagai pusat administrasi pemerintahan, hotel ini akan menjadi surga bagi wisatawan bisnis karena menawarkan 117 kamar yang didisain khusus dan moderen, 4 ruang pertemuan, restoran eklektik dan lahan parkir yang cukup luas serta jaringan WiFi cuma-cuma berkecepatan tinggi di seluruh bagian hotel.
“favehotel semakin kuat sejalan dengan perjalanan tahun sudah dan memenangkan berbagai penghargaan sebagai bran paling popular untuk hotel bujet di Indonesia. Kami sangat bangga bisa menandai satu lagi tonggak dari brand ini dengan pembukaan hotel fave dengan pelayanan terpilih berstandar internasional kami yang pertama di Lombok” Ujar Norbert Vas, Wakil Presiden Sales & Marketing Archipelago International.
Semenjak diluncurkan pada tahun 2009 favehotel telah menjadi yang terdepan bagi sektor hotel berbujet sehingga menjadikannya sebagai standar industri dalam hotel dengan layanan terpilih dengan desainnya yang menarik, fasilitas bagi hotel kelas menengah seperti tempat tidur berkualitas tinggi, akses internet cuma – cuma berkecepatan tinggi dan televisi LCD serta telah menerima penghargaan untuk situs webnya yang sangat mudah digunakan oleh para pengunjungnya dengan pemesanan kamar yang mudah dan garansi harga terbaik bagi pelanggan internet yang mengutamakan harga hemat.
Saat ini favehotel telah mengoperasikan 32 hotel diseluruh Indonesia dan 1 Malaysia yang terletak di resor paling populer di pulau Langkawi, serta lebih dari 40 properti sedang dalam pembangunan di Indonesia, Malaysia dan Filipina.