Jetstar Asia, sebuah perusahaan maskapai penerbangan dengan tarif rendah, baru saja membuka Jetstar Travel Shop (JTS) berkonsep terbuka pertama dan juga yang diiringi dengan berbagai pawai promosi diskons.
CEO Jetstar Asia, Barathan Pasupathi, Jumat, 16 Oktober 2015 meresmikan pembukaan JTS yang ketiga ini. “Jetstar Travel Shop memberikan berbagai kenyamanan dan kemudahan yang luar biasa bagi para pelanggan saat membeli tiket pesawat Jetstar, “ ujarnya.
“Kami telah menerima banyak sekali masukan yang luar biasa dari para pelanggan kami di Indonesia dan kebanyakan dari mereka menyatakan bahwa mereka sangat senang dengan layanan langsung yang kami sediakan di toko; mereka dapat mengakses berbagai informasi tentang tujuan penerbangan di seluruh jaringan Jetstar dengan mudah,” ujar Tn. Pasupathi.
“JTS ini tentunya lebih memantapkan komitmen kami untuk lebih maksimal melayani pasar Indonesia, yang merupakan pasar yang sangat penting bagi kami.”
Untuk menandai pembukaan Toko Perjalanan Jetstar di Mal Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta, para pelanggan Jetstar Asia akan dapat membeli tiket penerbangan dengan harga mulai dari Rp339.000 dari Jakarta ke Singapura dan seterusnya ke 5 tujuan populer di Asia Tenggara, termasuk Hong Kong. Tarif diskon ini tersedia sejak pukul 10.00 hari ini hingga pukul 22.00 pada tanggal 20 Oktober 2015, kecuali sudah terjual habis sebelumnya.
Toko Perjalanan Jetstar di Mal Indonesia dioperasikan oleh TX Travel dan akan buka antara pukul 09.00 hingga 22.00, tujuh hari seminggu.
Jetstar Group saat ini mengoperasikan 116 layanan penerbangan mingguan dengan rute ke Jakarta, Denpasar, Medan, Surabaya, dan tentu saja Palembang dan Pekanbaru yang akan segera mulai dioperasikan.