Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, hari ini, Kamis 26 September 2013, memberikan penghargaan Sapta Pesona Toilet Umum Bersih kepada 20 Bandar Udara (Bandara) internasional dan nasional. Adapun pemberian penghargaan ini diberikan di Balairung Soesilo Soedarman, gedung Sapta Pesona.
Pemberian penghargaan Sapta Pesona Toilet Umum Bersih di Bandara internasional / nasional yang dilaksanakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif merupakan bagian dari kampanye Sadar Wisata yaitu Sapta Pesona yang terdiri unsur; Aman, Tertib, Bersih, Sejuk, Indah, Ramah dan Kenangan.
Mari Pangestu mengatakan: “Bandara merupakan pintu gerbang utama masuknya wisatawan ke suatu destinasi wisata, sehingga bila toiletnya bersih akan menjadi cerminan budaya bangsa sekaligus meningkatkan citra Indonesia. Penghargaan ini juga berperan penting untuk menciptakan budaya bersih di masyarakat khususnya dalam membangun, mengelola dan menggunakan toilet umum sehingga menciptakan citra positif di mata wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara.”
Pemberian penghargaan yang berlangsung sejak 2007 dan diadakan setiap dua tahun sekali ini juga ditujukan untuk memberikan apresiasi kepada PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II agar selalu meningkatkan mutu pelayanan khususnya dalam pengelolaan toilet bersih.
Dirjen Pengembangan Destinasi Pariwisata Kemenparekraf Firmansyah Rahim mengatakan pemberian penghargaan Sapta Pesona Toilet Umum Bersih juga pernah dilakukan untuk objek wisata kebun binatang dan museum di seluruh Indonesia saat menyambut Tahun Kunjungan Museum (Visit Museum Year) 2010.
Pemberian penghargaan Sapta Pesona Toilet Umum Bersih 2013 di 20 Bandara internasional / nasional setelah melalui proses seleksi ketat yang dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari unsur Asosiasi Toilet Indonesia (ATI), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Perhubungan, Kementerian Kesehatan, Kementerian BUMN, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia, Media, serta Pemerhati Toilet.
Adapun bandara yang mendapatkan peringkat pertama yang memiliki toilet terbersih adalah Bandara Sultan Syarif Kasim II – Pekanbaru, disusul Bandara Soekarno Hatta – Cengkareng dan Bandara Juanda – Surabaya di peringkat dua dan tiga. Sedangkan peringkat IV disandang Bandara Sultan Hasanudin – Makassar dan peringkat V diperoleh oleh Bandara Ngurah Rai – Denpasar. Peringkat keduapuluh diberikan kepada Bandara El Tari Kupang, Nusa Tenggara Timur.