Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat akan menyelenggarakan kegiatan Festival Bahari Raja Ampat 2015 di kawasan Pantai Waisai Tercinta (WTC), Raja Ampat, Papua Barat, pada 18-21 Oktober 2015.
Melalui penyelenggaraan festival yang menampilkan potensi maritim dan keragaman budaya tersebut, selain menjadi sarana promosi pariwisata, juga menjadi wahana dalam pelestarian seni budaya masyarakat dan pelestarian alam terutama pantai dan biota laut yang menjadi ikon Raja Ampat.
Festival Bahari Raja Ampat 2015 akan menampilkan rangkaian kegiatan menarik diantaranya lomba tarian dan lagu tradisional yospan, wayase, suling tambur, lagu tradisional yang diikuti peserta dari distrik, kab/kota, paguyuban dan sanggar seni.
Selain itu kegiatan pemilihan duta wisata Papua Barat yang diikuti putera-puteri dari 12 kota/kabupaten Papua Barat, kontes batu akik dari batu asli Raja Ampat, kegiatan konservasi laut yang melibatkan masyarakat setempat dengan melakukan aksi; bersih pantai, pemberian bak sampah, serta pelepasan tukik penyu Belimbing.
Kegiatan lain yang menarik adalah mengikuti paket wisata dengan melakukan dive tour, jelajah kampung, serta tour bird watching.
Sumber foto : https://wisatarajaampat.tk/