Hotel Pop, jaringan hotel budget dibawah naungan Tauzia Hotel Management kini hadir dengan konsep baru. Warna, desain dan fasilitas yang ada di dalamnya hadir dengan perubahan yang menjadikannya semakin dewasa. Hal ini terlihat dari hotel ke-19nya, Pop! Hotel Pasar Baru.
Hotel Pop Pasar Baru resmi beroperasi pada hari Selasa, 26 Juli 2016. Hotel dengan 105 kamar, berdiri di lokasi yang strategis. Terletak di kawasan wisata belanja Pasar Baru, dekat dengan berbagai destinasi wisata. Di sebrangnya terdapat Gereja Ayam- Pniel. Dengan dengan kawasan Tugu Monas, Kemayoran JIExpo sebagai kawasan MICE, wisata belanja Mangga Dua, Wisata Malam Mangga Besar dan Kawasan Kota Tua Jakarta sebagai wisata sejarah.
Masih menghadirkan konsep warna warni cerah, namun kini terlihat lebih soft dan dewasa. Hal itu terlihat di Logonya yang dulu pada tulisan POP, huruf O- berubah, dari warna oranye kini menjadi warna biru.
Di salah satu sudut loby kini terdapat PitStop. PitStop adalah gabungan antara convenient store dengan cafe& lounge. Layaknya Pitstop pada lomba mobil balap, PitStop di Pop!Hotel menjadi tempat bagi para tamu untuk bersantai, sambil menikmati penganan dan fasilitas wifi. Tak cuma tamu, para pengunjung dari luar juga bisa menikmati pelayanan di sini.
Memang Pop!Hotel memberikan kebebasan dengan tidak memasukkan layanan sarapan pagi untuk tamu-tamunya. “ Banyak tamu kami yang memilih untuk sarapan di luar hotel. Dengan adanya PitStop memungkinkan tamu hotel mendapatkan banyak pilihan, “ ujar Irene Janti, Chief Brand & Product Officer dari Tauzia Hotel Management.
Dengan konsep baru dan lokasi yang strategis, Pop!Hotel Pasar Baru dapat menjadi pilihan bagi para tamu yang menginginkan hotel dengan layanan praktis dan efisien namun tetap nyaman. Selama 3 bulan ke depan, Pop!Hotel Pasar Baru akan memberikan harga spesial sebesar Rp 298.00,00 per malam bagi para tamu.