Indonesia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan AdAsia, kongres Periklanan Terbesar se-Asia Pasifik yang diselenggarakan dua tahun sekali oleh AFAA (Asian Federation of Advertising Association) yang beranggotakan 16 negara.
Adalah Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (PPPI) yang berhasil memenangkan bidding untuk menjadi tuang rumah AdAsia tersebut. Kemenangan bidding empat tahun lalu di Vietnam ini mengalahkan Thailand dan Filipina. Adapaun AdAsia 2017 akan diselenggarakan pada tangal 8-10 November 2017 di Bali Nusa Dua Convention Center.
Ad Asia 2017 akan menghadirkan 30 pembicara kelas dunia. Guy Kawasaki, David Coulthard, Martin Lindstorm, Charles Adler, Piotr Jakubowski, Azran Osman Rani dan Shelina Janmohamed adalah sekian dari para pembicara tersebut. Kofi Annan, mantan Sekjen PBB akan menjadi Keynote Speaker dengan mengusung topik “Positive Change”, bagaiman bisnis bisa menjadi bagian penting dalam perubahan positif dunia.
Dengan tema “Globalizasian – Advancing New Possibilities”, kongres ini menjadi acara yang tepat untuk mempelajari tren terbaru dunia periklanan dan menyoroti berbagai studi kasus pemasaran serta periklanan di wilayah Asia Pasifik.