LoveforDMZ, Kampanye Finger Hearts Pariwisata Korea

LoveforDMZ, Kampanye Finger Hearts Pariwisata Korea

ajax loader

Kampanye Global KTO #LoveforDMZ (www.lovefordmz.com) yang didukung oleh EXO, Red Velvet, Ryu Seung-ryong dan selebriti lainnya, telah mencapai 20.000 peserta di seluruh dunia dalam 2 minggu sejak kampanye tersebut diluncurkan oleh Korea Tourism Organization pada 14 Desember, 2018, lalu.

Kampanye dengan “fingers heart” sebagai tanda cinta untuk DMZ ini bertujuan untuk menerima pesan dari masyarakat dunia mengenai keinginan mereka untuk berkunjung ke DMZ. Terlibatnya beberapa selebriti tesebut di atas diharapkan dapat mendorong partisipasi masyarakat dunia dalam mempromosikan DMZ sebagai “permata tersembunyi” sumber daya pariwisata dunia.

Sampai 31 Desember lalu sudah sebanyak 30 ribu orang dari 137 negara berpartisipasi dalam kampanye #LoveforDMZ ini. Dan diperkirakan akan ada sebanyak 50 ribu peserta di akhir kampanye ini. Kampanye ini menyediakan berbagai hadiah, termasuk tiket pesawat pulang pergi ke Korea, voucher akomodasi, dan souvenir EXO. Selain itu, sekitar seribu orang dari 25 negara menghadari acara yang diadakan di pulau Nami selama tiga hari, 20 – 22 Desember, 2018 lalu. Dari acara tersebut terlihat ketertarikan mereka akan DMZ.

Foto dan pesan “fingers heart” yang dikirim oleh peserta dari seluruh dunia untuk kampanye #LoveforDMZ tersebut akan dibuat menjadi sebuah karya seni rel kereta virtual dengan nama “New Lane of DMZ” dan akan dipasang di atas jembatan Dokgae di Imjingak Peace Park pada akhir Januari, 2019. Pada masa lalu, jembatan tersebut adalah satu-satunya saluran yang menghubungkan Korea Selatan dan Korea Utara di atas sungai Imjin. Kerusakan akibat pemboman selama perang Korea masih dipertahankan sampai saat ini. Rel kereta virtual tersebut akan menjadi pesan perdamaian dari masyarakat dunia untuk DMZ.

Kepala tim Brand & Advertising KTO, Woo Byeong-hui, mengatakan “Kampanye #LoveforDMZ ini menunjukan bahwa Korea menjadi tujuan wisata yang menarik dan pilihan setelah branding “Have you ever,__?” yang dibitangi EXO rilis tahun ini. Selain itu, kami akan lebih fokus dalam mempromosikan DMZ sebagai tujuan wisata kepada dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *