Tahun ini, hari Paskah akan jatuh pada hari Minggu 9 April 2023, salah satu hari libur favorit yang diiringi dengan akhir pekan yang panjang. Hari Paskah selalu menjadi kesempatan yang sempurna untuk menggabungkan perayaan dan menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga. Salah satu tempat untuk menghabiskan waktu Liburan Paskah bersama keluarga adalah di Bali. The Samaya Seminyak mengundang para tamu dan keluarga untuk merayakan Paskah yang dilengkapi dengan beragam pilihan makanan panggang dimana akan disajikan saat makan siang dengan tema barbekyu, dan banyak aktivitas menyenangkan untuk menciptakan momen yang menghangatkan hati.
Breeze at The Samaya Seminyak, restoran tepi pantai Seminyak yang terkenal akan menyambut para tamu untuk ikut serta dalam perjalanan kuliner yang penuh dengan cita rasa yang memikat. Puaskan lidah Anda dengan daging panggang yang lezat, termasuk iga punggun, steak, sosis ayam & daging sapi, mahi-mahi yang diasinkan secara khusus, kebab ikan, udang, dan masih banyak lagi.
Bersantailah bersama orang tersayang dengan penampilan band akustik & penampilan DJ live untuk melengkapi pengalaman kuliner yang tak terhapuskan. Jangan lupa ajak si kecil karena akan ada banyak kegiatan seru untuk anak-anak anda, seperti; Berburu Telur Paskah, Melukis Telur, dan banyak lainnya.
Prasmanan makan siang barbekyu Paskah di Breeze at The Samaya Seminyak tersedia pada hari Minggu, 9 April 2023 mulai pukul 12.00 siang dengan harga mulai dari Rp750.000++ per orang untuk dewasa dan setengah harga untuk anak-anak dibawah usia 12 tahun. Paket minuman juga tersedia selama momen spesial Paskah ini.
Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi situs www.thesamayabali.com/seminyak