Sail Moyo Tambora 2018: Gaungkan #NTBBangkit

Sail Moyo Tambora 2018: Gaungkan #NTBBangkit

ajax loader

Kegiatan Sail Moyo Tambora 2018 resmi dimulai pada  hari Minggu, 9 September 2018 di Pelabuhan Badas, Sumbawa. Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 09-23 September 2018 ini menjadi momentum penting dalam pemulihan NTB pasca gempa Lombok dengan menggaungkan #NTBBangkit.

Pada peresmian tersebut hadir tiga Menteri Kabinet Kerja, yaitu Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pariwisata Arief Yahya, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

“Momentum Sail Moyo Tambora 2018 memiliki arti penting bagi kita semua. Khususnya, bagi masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB). Saya apresiasi acara ini yang diisi dengan bakti sosial untuk meringankan beban saudara-saudara kita. Sail Indonesia ini awalnya dilakukan untuk mempercepat pembangunan daerah-daerah tertinggal, tetapi seiring perkembangannya penyelenggaraanya lebih ditekankan pada pengembangan destinasi pariwisata,” kata Luhut Binsar Pandjaitan mewakili Presiden Joko Widodo pada pembukaan Sail Moyo Tambora 2018, Sumbawa, NTB, Minggu 9 September 2018.

Sementara itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan, infrastruktur terus dibangun untuk kelancaran aktivitas perekonomian dan pariwisata di Sumbawa. Pembangunan di antaranya meliputi Terminal Bandara Sultan Mahmud Kaharuddin III dan Jembatan Samota yang menjadi pintu gerbang wisata Teluk Saleh, Pulau Moyo, dan Gunung Tambora.

“Sail Moyo Tambora 2018 ini merupakan event tahunan Sail Indonesia yang bertujuan mempercepat pembangunan dan mempromosikan potensi wisata maritim di Indonesia” ujar Menhub Budi.

sail moyo tambora 20181

Gubernur NTB TGB Muhammad Zainul Majdi yang juga memberikan sambutan dalam acara ini berharap event ini menjadi awal pembangunan pariwisata di Kabupaten Sumbawa, khususnya pada #NTBBangkit.

“Diharapkan Opening Ceremony Sail Moyo Tambora menjadi awal memulainya pembangunan pariwisata di Kabupaten Sumbawa. Kawasan SAMOTA, antara lain Teluk Saleh Moyo dan Tambora dapat menjadi masa depan Pariwsata NTB.” kata Gubernur TGB.

Upacara pembukaan diwarnai dengan pertunjukan tarian tradisional dari Sumbawa dan Bima, parade 1000 perahu tradisional dan Internasional Yacht Rally dari berbagai negara yang melewati perairan Indonesia. Rangkaian Sail Moyo Tambora 2018 telah berlangsung sejak 25 Agustus dan akan berakhir pada 23 September nanti. Selama pelaksanaan, akan diisi juga dengan berbagai kegiatan untuk mendatangkan wisman, seperti Tambora Volcano Tour, atraksi seni budaya tiga etnis NTB (Sasak, Samawa dan Mbojo), Barapan Kebo dan Main Jaran, Festival Tenun, dan lain-lain.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *